Rupanya, dua lagu baru yang disiarkan GUNS N’ ROSES sejak Agustus 2021 lalu, yakni “Hard Skool” dan “ABSUЯD” merupakan ‘kode keras’ menuju album baru, sejak Axl Rose, Slash dan Duff McKagan kembali bersatu di band tersebut pada 2016 lalu. Tapi sebelumnya, target tersebut terlebih dahulu akan dipanaskan lewat sebuah rilisan album mini (EP) bertajuk “Hard Skool” yang bakal diluncurkan pada 25 Februari 2022 mendatang. Selain dua lagu tadi, juga akan diselipkan versi rekaman panggung lagu “Don’t Cry” dan “You’re Crazy”. “Hard Skool” dan “ABSUЯD” sendiri sebenarnya merupakan stok lama Guns N’ Roses dari sesi rekaman album “Chinese Democracy” pada 2001 silam. Tadinya, masing-masing diberi judul sementara, yaitu “Jackie Chan” dan “Silkworms”.

.

Belum terbilang lama sejak merilis album “Whoosh!” (2020), grup rock legendaris DEEP PURPLE kembali mengumumkan bakal meluncurkan karya rekaman baru. Hanya, kali ini materinya berbeda. Bukan beramunisikan lagu-lagu baru, melainkan sebuah album studio yang memuat interpretasi Deep Purple (cover) terhadap lagu-lagu milik artis lain. Album bertajuk “Turning To Crime” tersebut rencananya beredar mulai 26 November 2021 mendatang, via label earMUSIC. Akan ada 13 lagu, dimana Deep Purple di antaranya menyanyikan lagu milik Bob Dylan, Fleetwood Mac, Cream, The Yardbirds hingga Ray Charles & Quincy Jones.

.

Mulai 12 November 2021 mendatang, label rekaman Geffen/UMe bakal merayakan tiga dekade perilisan album fenomenal milik dewa grunge dunia, NIRVANA yang berjudul “Nevermind”. Karya rekaman yang antara lain melejitkan lagu “Smells Like Teen Spirit”, “In Bloom”, “Come as You Are”, “Lithium” dan “Something in the Way” tersebut bakal diproduksi dan diedarkan ulang (reissue) ke dalam berbagai format. Disamping kemasan standar CD, piringan hitam, Blu-Ray serta digital, akan ada bonus sebanyak 94 trek audio dan video, dan 70 di antaranya belum pernah dirilis resmi ke publik. Juga ada empat rekaman konser Nirvana selama periode 1991-1992, yakni “Live In Amsterdam, Netherlands”, “Live In Del Mar, California”, “Live in Melbourne, Australia For Triple J” dan “Live In Tokyo, Japan”. Keseluruhan audio juga telah dipermak ulang (remastered) dari pita analog ke kualitas resolusi tinggi 192kHz 24-bit. Album “Nevermind” sejauh ini sudah terjual sebanyak lebih dari 30 juta keping di seluruh dunia.

.

Masih dari album “Atonement” yang dirilis pada Agustus 2019 lalu via Metal Blade Records dan Sony Music Entertainment, unit metalcore senior KILLSWITCH ENGAGE merilis salah satu lagunya yang bertajuk “Us Against The World” dalam format video musik. Stok visual di video itu sendiri diambil dari sesi konser virtual mereka di The Palladium in Worcester, Massachusetts pada Agustus 2021 lalu. Konsep video tersebut diarahkan oleh sutradara David Brodsky dan Allison Woest dari MyGoodEye.

“Ini adalah salah satu lagu favorit saya dari album, jadi saya senang (lagu itu) mendapatkan perhatian serta komponen visual. Ini adalah lagu tentang menghadapi rintangan dan menemukan kepercayaan diri untuk mengatasi dan menaklukkan sebuah situasi. Awalnya saya menulisnya sebagai lagu seruan perang dengan pemikiran tentang leluhur saya di dataran tinggi Skotlandia, Norwegia dan Swedia. Namun, juga bisa tentang persahabatan, cinta, atau bahkan persahabatan dalam sebuah band yang berkeliling dunia,” ujar vokalis Jesse Leach tentang latar belakang di balik tuturan lirik “Us Against The World”.

Oh ya, di album “Atonement” ini juga melibatkan suguhan kontribusi vokal dari mantan vokalis Killswitch Engage, Howard Jones serta vokalis TESTAMENT, Chuck Billy.

.

Lagu lama milik mendiang PRINCE yang bertajuk “When Doves Cry” telah dinyanyikan ulang oleh NONPOINT, unit rock asal Florida, AS. Aslinya, lagu tersebut dirilis pada 1984 silam dan merupakan salah satu single terkenal dari album “Purple Rain”. Vokalis Elias Soriano beralasan, merilis lagu cover adalah salah satu hal yang menarik buat para penggemar mereka. Sebelumnya, Nonpoint pernah menyanyikan ulang lagu milik Phil Collins yang bertajuk “In The Air Tonight”, dan sambutannya sangat positif. Pada Juni 2021 lalu, NONPOINT telah merilis video musik untuk lagu mereka yang berjudul “Ruthless”, yang sekaligus bakal menjadi judul EP terbaru mereka.