Absen setahun, gelaran Hammersonic Festival kini kembali dengan gebrakan yang menggegerkan skena metal seantero Nusantara. Kemarin, salah satu festival musik cadas terbesar di Asia Tenggara ini telah mengumumkan band heavy metal Slipknot sebagai headliner utamanya, yang akan diselenggarakan pada 27 Maret 2020 mendatang.

“Hari yang ditunggu-tunggu akhirnya tiba. Kami dengan bangga mengumumkan bahwa Slipknot resmi menjadi salah satu pengisi utama Hammersonic 2020,” tulis pihak Hammersonic dalam unggahannya di akun Instagram.

Pihak Slipknot juga mengonfirmasi jadwal tersebut lewat unggahan di akun resmi Instagram-nya. “Kami akan datang ke Asia Tenggara untuk @knotfestjapan, @hammersonicfest dan masih banyak lagi di Maret 2020.”

Rencananya, Hammersonic Festival yang kali ini mengibarkan slogan “Rise of the Empire” dicanangkan akan berlangsung selama dua hari, yakni 27-28 Maret 2020, dan bakal kembali digelar di Carnaval Beach Ancol, Jakarta. Penjualan tiket resmi bakal dibuka pada 11 November 2019 mendatang via situs www.hammersonic.com. Ada beberapa tahap yang ditawarkan, yaitu Early Bird seharga Rp. 750.000, lalu Rp. 1.250.000 (Presale 1) dan Rp. 1.700.000 (Presale 2). Harga tiket tersebut berlaku untuk dua hari pertunjukan sekaligus. Sementara untuk pembelian di hari pertunjukan (on the spot), pihak penyelenggara menetapkan harga tiket sebesar Rp. 1.200.000 (Jumat) dan Rp. 800.000 (Sabtu).

Kedatangan Slipknot tahun depan masih merupakan rangkaian dari tur dunia mempromosikan “We Are Not Your Kind” (Roadrunner Records), album terbaru mereka yang dirilis pada 9 Agustus 2019 lalu. Mengacu pada kredit yang tertera di album, penggarapan “We Are Not Your Kind” dieksekusi oleh formasi Corey Taylor (vokal), Mick Thomson (gitar), Jim Root (gitar), Alessandro Venturella (bass), Jay Weinberg (dram), Shawn “Clown” Crahan (perkusi/produksi kreatif), Sid Wilson (turntables/kibord) dan Craig “133” Jones (samples/media/kibord).

Slipknot dibentuk oleh Shawn Crahan dan mendiang bassis Paul Gray (meninggal pada 24 Mei 2010) di Iowa, AS pada September 1995 silam. Dari lima album studio yang telah dirilis Slipknot, yakni “Slipknot” (1999), “Iowa” (2001), “Vol. 3: (The Subliminal Verses)” (2004), “All Hope Is Gone” (2008) dan “.5: The Gray Chapter” (2014), ada 10 lagu di antaranya yang berhasil masuk di jajaran nominasi Grammy Awards. Salah satunya, yakni “Before I Forget” berhasil memenangkan penghargaan Grammy 2006 untuk kategori “Best Metal Performance”. Pada 6 September 2017 lalu, Slipknot merilis film dokumenter bertajuk “Day Of The Gusano” yang mengabadikan konser pertama mereka di kota Meksiko, sebagai bagian dari Knotfest yang berlangsung pada Desember 2015 lalu.

Hammersonic Festival sendiri terakhir kali digelar pada 22 Juli 2018 lalu, yang antara lain menampilkan In Flames, Vital Remains, Ihsahn, Escape the Fate, Dead Kennedys, Brujeria, Winds of Plague, Visceral Disgorge, Revocation, Deadsquad, Koil, Hellcrust, Forgotten, Revenge The Fate, Down For Life, Funeral Inception, Getah, Straightout, Noxa dan Bersimbah Darah.

Sejak digulirkan pada April 2012 silam, panggung Hammersonic Festival antara lain sudah pernah menghadirkan berbagai band metal mancanegara, di antaranya seperti Megadeth, The Black Dahlia Murder, Earth Crisis, Tarja Turunen, Whitechapel, Abbath, Lamb of God, Suffocation, Nile, Cannibal Corpse, As I Lay Dying, Obituary, Cradle of Filth, Epica, Bullet For My Valentine, Kreator, Hatebreed, Morbid Angel, Asking Alexandria, Angra hingga Drowning Pool. (MK03)

.