Unit progressive rock Sons of Apollo (SOA) melanjutkan perjalanan dinamisnya. Menyusul kesuksesan album debut “Psychotic Symphony” yang dilepas pada Oktober 2017 lalu, kini formasi kolaborasi para musisi rock berlevel gawat – yakni dramer Mike Portnoy (The Whinery Dogs, Dream Theater), kibordis Derek Sherinian (Dream Theater), bassis Billy Sheehan (Mr. Big, The Winery Dogs), Ron “Bumblefoot” Thal (Art of Anarchy, Guns N’ Roses) dan vokalis Jeff Scott Soto (Yngwie Malmsteen) – siap-siap merilis karya rekaman terbaru bertajuk “MMXX” (dibaca “2020”) via label InsideOutMusic/Sony pada 17 Januari 2020 mendatang.

Sinyal menuju perilisan album bermuatan delapan trek dengan durasi 60 menit itu sendiri telah dipanaskan lewat peluncuran single pembuka berjudul “Goodbye Divinity”.

“Sejak kami merampungkan menulis (komposisi) ‘Goodbye Divinity’, saya langsung tahu kami telah menemukan lagu pembuka buat album. Lagu ini bisa langsung menarik perhatian Anda: riff-riff-nya bagus, permainan (musik) yang memikat serta melodi vokal yang ‘nempel’. Seluruh elemen yang membentuk sound SOA,” seru Mike Portnoy via siaran pers resminya.

“Setiap personel di band ini memiliki ciri khas masing-masing di permainan instrumennya, dan saat Anda menggabungkan semuanya, yang kami dapatkan adalah lima ‘monster’ yang keren. Anda bisa mendengarkan (penerapan) tempo yang tidak biasa serta permainan ‘gila’ yang mengagumkan.  Secara keseluruhan kami lebih bertualang dengan memuaskan dibanding sebelumnya kali ini,” timpal Derek Sherinian.

“Buat saya, album kedua ini merupakan dari kami sebagai sebuah band, dan apa yang diberikan setiap individu secara musikal. Pada dasarnya kami adalah sebuah band rock, dengan (imbuhan) momen-momen musik progresif. Saya berharap para penggemar kami dari album pertama bisa menyukai album ini juga, atau bahkan melebihi…,” tutur Ron Thal kepada MUSIKERAS, menambahkan.

“MMXX” bakal diedarkan dalam berbagai format, yaitu kemasan fisik cakram padat (CD) standar, kemasan CD ganda dalam jumlah terbatas, piringan hitam (vinyl) serta versi digital.

Sebelum membentuk SOA, tepatnya pada periode 2012-2013, Mike Portnoy, Derek Sherinian dan Billy Sheehan pernah tergabung di formasi band bernama PSMS bersama gitaris virtuoso Tony MacAlpine. Mereka memainkan komposisi-komposisi dari proyek band maupun rekaman solo masing-masing ke dalam format instrumental. Formasi ini pernah menggelar konser di Jakarta, tepatnya di Lapangan D, Senayan pada 11 November 2012 silam. Lalu tak lama sesudahnya, Ron Thal juga tampil di Jakarta untuk pertama kalinya, tepatnya 16 Desember 2012. Saat itu ia masih memperkuat formasi Guns N’ Roses yang menggelar konser di Mata Elang International Stadium, Ancol. (aug/MK03)

Kredit foto: Hristo Shindov

.