Dengan formasi baru, unit emo beraroma metalcore asal Jakarta Timur ini telah memantapkan diri menuju perilisan album mini (EP) pertamanya. Belum ditentukan kepastian tanggalnya, tapi saat ini keseluruhan prosesnya telah rampung, tinggal menunggu proses menuju distribusi di berbagai platform digital.

Sebagai gebrakan awal, Soul of Broken pun meluncurkan video musik untuk single terbaru bertajuk “Hopeless”, yang menghadirkan formasi terkininya; Asrul Sani (gitar/vokal), Muhammad Ali Uraidli (bass), Salas Al Kausar (dram) dan vokalis wanita, Ibanez Laney Marshall.

“Untuk formasi, kami hanya berganti di bagian dram dan di vokal clean. Kami butuh materi ini dengan suara wanita, makanya kami ganti formasi untuk vokalnya. Tapi (vokal) scream tetep (dilakukan) si gitaris, sekalian vokal latarnya,” tutur pihak band kepada MUSIKERAS, meyakinkan.

Oh ya, di lagu “Hopeless” tersebut, Soul of Broken juga menghadirkan kontribusi vokal Gunnar Ade Setiawan, dari unit post-hardcore Tangerang Selatan, Fallen Empire Moan. 

Proses penggarapan rekaman “Hopeless”, menurut pihak band, hanya berlangsung sehari. Mereka mengeksekusinya Studio 14 yang berlokasi di kawasan Jl. Minangkabau, Manggarai, Jakarta Selatan. Sementara dari sudut penggarapan musiknya, Soul of Broken masih menerapkan guratan mendalam dalam penjiwaan emo yang banyak terpengaruh band seperti Saosin atau Alesana, namun diberi sentuhan elemen metalcore. 

“ (Jadi) Tidak sepenuhnya metalcore. Kami masih ada unsur emo dan kami gabungkan dengan warna metalcore, dengan materi oldschool dari segi tersebut,” cetus band yang juga mengaku banyak menyerap referensi dari band-band metalcore seperti Asking Alexandria, Blessthefall, Memphis May Fire, bahkan Slipknot.

Sebelum “Hopeless”, Soul of Broken sudah mulai menancapkan eksistensinya lewat single “Lost” yang dirilis pada 2018 lalu. Tepatnya setahun setelah terbentuk. (aug/MK03)

.